aku mencintaimu dengan setulus
hatiku,
tidak seperti dia yang hanya
mencintaimu setengah hati…
meski aku tak tahu arti cinta
itu..
tapi aku merasakannya..
cinta itu sakit saat melihat kau
bersamanya..
indah jika melihat kau tersenyum
dan berada didekatku..
dan perih jika aku harus melupakan
kamu..
tapi rasa perih dan sakit yang
kutahan ini tidak ada saingannya bila dibandingkan melihat kau tersenyum,
bahagia…
walau kadang untuk melihatmu
tersenyum aku butuh perjuangan yang sangat panjang…
dan untuk melihat kau tersenyum
pun itu aku harus menahan perih..
karena mungkin dialah wanita yang
bisa membuatmu tersenyum tertawa dan bahagia seperti saat ini…
Cinta butuh pengorbanan, tak seperti kau membalik kertas…
aku tahu kadang aku egois…
aku tak bisa melihat kau
bersamanya ..
tapi ku coba untuk menjadi lebih
dewasa..
untuk bisa tersenyum demi
kebahagiaan kamu dengannya…
walau kadang aku tidak kuasa
menahan air mata ku yang turun membasahi pipiku…
aku hanya ingin kau mengingat
saat-saat indah kita…
saat kau tertawa bersamaku..
saat kau bercerita kepadaku
tentang rahasia kecilmu…
Komentar
Posting Komentar